Friday, September 13, 2013

2 Cara Agar Sholat Anda Lebih Khusyu'

say Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh. :)

Ini postingan awal setelah hampir dua tahun kita tak bersapa ria,

Kali ini kita bahas "The Pilar of ISLAM."
Yuups, betul sekali. Sholat.

Masih ingatkah kita dengan firman ALLAH Ta'ala ?

"Dan mintalah pertolongan (kepada ALLAH) dengan sabar dan (mengerjakan) sholat. Dan yang demikian itu sungguh berat, kecuali bagi orang-orang yang khusyu'." (QS. Al Baqarah : 45)

Dah jelaskan kalau kita meminta pertolongan kepada ALLAH, salah satu caranya adalah dengan sholat.
Namun, pertanyaannya, beratkah kita mengerjakan sholat? Khusyu' kah kita saat sholat?

Tak bisa dipungkiri, banyak dari kita (termasuk admin blog ini, :( ) kalau sholat bawaannya malah ingat sesuatu yang notabennya habis kita gunakan. Ya kunci motor lah, tugas sekolah lah, uang jajan, sampai sepatu yang kita pakai saat kemasjid juga kita ingat-ingat, "Sepatuku didepan masjid nanti hilang gag ya???"....
Duhhhh, susahnya sholat khusyu'....

Iya, memang kalau hati gag tenang, gag khusyu', sholat kita bawaannya juga gag khusyu'.
Terus, gimana donk supaya sholat kita lebih khusyu'?

Mungkin cara ini bisa membantu,

1. Sadarlah kepada siapa kita menghadap (menyembah).
Kita itu sholat menghadap ALLAH Ta'ala, DIA lah Yang Menciptakan kita. Masa kita bertamu dengan guru aja bisa sopan, sementara dengan Rabb Yang Maha Agung, kita tak bisa sopan (maksud sopan disini adalah sholat dengan khusyu').

2. Berpikirlah jika sholat yang kita lakukan itu adalah sholat terakhir kita.
Apa yang kita lakukan jika menghadapi ujian akhir nasional ?
Kita pasti akan mempersiapkan belajar yang baik bukan? Supaya kita bisa lulus dengan hasil yang memuaskan dan tak ingin mengulang ditahun depan alias gag lulus. Seperti halnya sholat,
Apa kita mau diakhir hayat, kita tak mempersembahkan yang terbaik untuk ALLAH ? Apakah kita mau, sholat terakhir kita mendapat nilai E ?

Saudaraku, ayo kita niatkan dengan sungguh-sungguh untuk bisa lebih khusyu' dalam sholat supaya bisa lebih merasakan nikmaaaatnya sholat itu.
Disini admin bukan berniat menggurui, karena admin tahu jika sholat admin juga belum khusyu',  tapi kita didunia ini sama-sama belajar untuk menjadi lebih baik supaya kita bisa bersama-sama memasuki JannahNYA. (aamiiin)


Salam ukhuwah islam dari kami, ROHIS SMA Negeri 1 Kartasura. ^_^

Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Friday, November 4, 2011

☆。"★。 ☆★。.. No One but ALLAH


Who filled the world with light?
Who raised the mountain high?
Who raises us when we die?
No one but ALLAH.

Who sees inside your soul?
Who hears you when you call?

Monday, September 19, 2011

Andai Saja Dia Dapat Bicara

Waktu engkau masih kanak-kanak, engkau laksana kawan sejatiku..
Dengan wudhlu, kau sentuh aku dalam keadaan suci…
Aku kau pegang, kau junjung dan kau pelajari…
Aku engkau baca dengan suara lirih ataupun keras setiap hari
Setelah usai engkaupun menciumku mesra, mesra sekali…

Sekarang engkau telah dewasa…
Nampaknya kau tidak berminat lagi kepadaku..?
Apakah aku bacaan usang yang tinggal sejarah..?
Menurutmu barangkali aku bacaan yang tidak menambah pengetahuan?
Atau menurutmu aku hanya untuk anak kecil yang belajar mengaji saja?